Budidaya Tanaman Hias

Memberikan informasi seputar budidaya tanaman hias

Plastik Pertanian
Menyediakan: Polybag, Paranet (Shade Net), Mulsa Plastik, Plastik UV Greenhouse, Insect Net, Insect Screen, Karung Beras, Karung Laminasi, Karung Putih Polos, Karung Transparan, Karung Bagor (roll), Terpal Plastik, Plastik Geomembran, Selang Plastik, Tali Salaran (Tali Gawar), Plastik Sungkup, dll.

Hubungi Kami
• SMS/Call/WA: 0852.3392.5564 | 0877.0282.1277 | 0812.3258.4950
• Phone: 031-8830487
• Email: limcorporation2009@gmail.com

Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil

Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil - Hallo sahabat Budidaya Tanaman Hias, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil , kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Budidaya Tanaman Hias, Artikel Jenis Tanaman Khusus, Artikel Paranet, Artikel Tanaman Hias, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil
link : Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil

Baca juga


Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil

Bagaimana cara jika anda ingin memiliki taman tapi hanya memiliki lahan yang sempit? Salah satu solusinya adalah dengan membuat taman yang kecil. Tentu saja tanaman yang digunakan adalah tanaman kecil. Apa saja tanaman kecil yang cocok untuk ditanam dalam taman kecil?
 
Bawang brojol
Tanaman ini memiliki nama lain Rain Lily atau nama latinnya Zephyranthes grandiflora. Tanaman ini mampu berbunga sepanjang tahun dengan perawatan yang khusus. Tanaman ini memiliki bunga yang berbentuk terompet. Daunnya berbentuk panjang seperti pita yang berwarna hijau tua dan mengkilap.


Cemara Udang/ Cemara laut
Jika Anda akan membuat taman minimalis bergaya Jepang, Cemara ini sangat cocok untuk digunakan karena cemara ini dapat dibonsai. Cemara ini memiliki batang yang artistik. Daunnya seperti kawat dan berduri, berwarna hijau keabu-abuan. Agar keindahannya terlihat utuh, cemara udang ditanam tunggal atau beberapa pohon secara tersendiri.


Dragon Tree
Tanaman ini memiliki nama latin Dracaena draco. Tanaman subtropis yang artistik ini berasal dari Pulau Canary hanya dapat tumbuh mencapai ketinggian 20 cm saja sehingga cocok untuk taman minimalis Anda. Daun tanaman ini berbentuk pedang, tebal, dengan permukaan halus berwarna hijau kebiruan. Tanaman ini dapat dipilih sebagai pengisi sudut taman. Selain itu ia dapat juga dijadikan sentral pada taman yang luas dengan menambahkan bedding plant di sekitarnya.


Furcraea

Tanaman tropis ini berasal dari Brazil. Daunnya berbentuk pedang, kaku, dengan permukaan licin, sepanjang 45 – 60 cm. Warnanya yang menarik ini dapat dijadikan eye catcher pada taman. Tanaman ini dapat ditanam tunggal maupun berkelompok. Furcraea dapat digunakan untuk menghilangkan kesan kaku pada taman.
 
Lantana
Tanaman ini memiliki nama latin Lantana camara. Semak berbunga ini dapat dibentuk sesuai dengan keinginan kita. Tanaman ini memiliki jenis bunga yang  berwarna kuning, pink, merah dan orange, serta kombinasi warna-warna tersebut ada pada satu tanaman. Karena warnanya, tanaman ini dapat digunakan sebagai eye catcher di taman Anda.



Mimosa silver

Tanaman ini memiliki nama latin Acascia podalyriifolia. Di Australia tanaman ini disebut sebagai Queensland Silver Wattle. Tanaman ini berasal dari Malaysia. Tanaman ini memiliki bentuk yang mirip dengan putri malu, hanya saja tanaman ini memiliki daun yang berwarna putih atau kuning. Tanaman ini dibiakkan dengan cangkok atau biji.



Iris

Tanaman ini memiliki nama lain Iris pseudacorus. Tanaman ini memiliki bunga yang berwarna kuning. Daunnya berwarna hijau berbentuk pita. Keluarga Iridaceae ini berasal dari Eropa dan Asia. Tanaman ini tumbuh optimal di tanah yang lembap dan tak tahan kering. Tanaman ini dapat difungsikan sebagai pembatas maupun pengisi taman minimalis.

Siklok
Tanaman Tropis kering ini berasal dari Meksiko. Sangat cocok ditanam dalam taman minimalis karena hanya dapat tumbuh hingga 1 m saja. Tanaman ini memiliki permukaan dan pinggiran daun halus tanpa gerigi, berwarna hijau keabuan. Tanaman ini cocok ditanam di antara batu-batuan, baik sendiri maupun berkelompok. Dapat juga ditanam sebagai latar depan di kelilingi pohon. Atau, secara berkelompok pada sentral taman yang luas. 


(sumber.www.ekurlowa.blogspot.co.id)


Demikianlah Artikel Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil

Sekianlah artikel Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil dengan alamat link https://tanaman-hias99.blogspot.com/2017/12/jenis-tanaman-khusus-yang-direkomendasi.html

0 Response to "Jenis Tanaman Khusus Yang Direkomendasi untuk Taman Kecil "

Posting Komentar